Soal Dan Pembahasan Pretest PPG Guru Akidah Akhlak
Soal Dan Pembahasan Pretest PPG Guru Akidah Akhlak - Seleksi Akademik PPG bagi Guru Madrasah akan segera di laksanakan dalam waktu dekat ini, hal ini sesuai dengan informasi yang secara resmi di publikasikan melalui Surat Edaran Dirjen Pendi terkait Pembukaan Pendaftaran Seleksi Akademik PPG bagi Guru Madrasah baik di jenjang Madrasah RA, MI, MTs maupun MA/MAK
Selain itu mata pelajaran yang diampu pun mencakup semua mata pelajaran, baik bagi guru yang mengampu mata pelajaran Guru Kelas MI, Guru Kelas RA, Rumpun Agama (Qur’an Hadist, Fiqih, Sejarah Kebudayaan Islam, Akidah Akhlak, dan Bahasa Arab) maupun guru mata pelajaran umum
Untuk itu bagi rekan-rekan yang hingga saat ini belum melakukan ajuan pendaftaran Pretest PPG di akun Simpatika masing-masing segera lakukan Pendaftaran karena waktu pendaftaran tersebut akan di tutup, untuk Cara Daftar Pretest PPG di Simpatika silahkan anda dapat melihat caranya pada postingan sebelumnya
Guna mempersiapkan pelaksanaan Pretest PPG Dalam Jabatan bagi Guru Madrasah khususnya yang mengampu mata pelajaran Akidah Akhlak, berikut ini mimin bagikan contoh soal dan pembahasan pretest PPG Akidah Akhlak yang bisa anda jadikan sebagai wawasan atau pengetahuan serta referensi soal-soal pretest PPG mapel Akidah Akhlak dalam menghadapi Uji Seleksi Akademik PPG nanti
Contoh Soal Pretest PPG Akidah Akhlak
Untuk mengetahui seperti apa soal dan pembahasan Pretest PPG bagi Guru mapel Akidah Akhlak, dibawah ini mimin berikan sedikit gambaran dari soal-soal pretest PPG Akidah Akhlak silahkan anda simak
1. Menurut bahasa kata Akhlak dalam Bahasa Arab merupakan jama’ dari khuluqun yang berarti…..
a. Berarti yang diciptakan
b. Budi pekerti atau tingkah laku
c. Berarti kejadian
d. Berarti pencipta
Jawaban: b
Khuluqun artinya budi pekerti, perangai, tingkah laku dan tabiat.
2. Pak Zaki berani menyatakan dirinya untuk menjadi koordinator KKG/MGMP PAI di kecamatan dimana ia berada. Ia tidak bersikap paling pintar atau sombong juga tidak minder. Sikap Zaki seperti di atas merupakan bagian dari sifat syajaah, yakni…..
a. An-Najdah
b. Al-Karam
c. Al-Ihtimal
d. Kibr an-Nafs
Jawaban: d
An-Nafs berkaitan dengan diri, ego dan jiwa yang bersifat kemanusiaan.
3. Kehendak yang dibiasakan, bukan perbuatan yang tidak ada kehendaknya. Seperti bernafas, denyut jantung, kedipan mata dan lain-lain.
Pernyataan di atas merupakan definisi akhlak menurut…..
a. Ahmad Amin
b. Al-Ghazali
c. Muhammad Abduh
d. Ibnu Miskawih
Jawaban: a
Para pakar bidang akhlak juga menyatakan bahwa akhlak adalah perangai yang melekat pada diri seseorang yang dapat memunculkan perbuatan baik tanpa mempertimbangkan pikiran terlebih dahulu
4. Kekuatan (Al Quwwah) yang ada dalam diri manusia yang mendorong perbuatan-perbuatan untuk memperoleh kenikmatan-kenikmatan yang bersifat zhahir, yang diinspirasi oleh panca indranya seperti mencari makanan dan minuman, mencintai lawan jenis dan lain sebagainya disebut Al-Quwwah…..
a. Quwwah al-Ilmi
b. Quwwah al-Ghadhab
c. Al-Quwwah asy-Syahwah
d. Quwwah al-‘Adl
Jawaban: c
Secara singkat Al-Quwwah asy-Syahwah artinya daya yang terdapat pada diri manusia yang mendorong perbuatan-perbuatan untuk memperoleh kenikmatan-kenikmatan.
5. Sebagai cerminan asmaul husna Arrahman adalah manusia mempunyai sikap…..
a. Beriman
b. Sabar
c. Teguh
d. Suka berinfaq di jalan Allah
Jawaban: d
Allah bersifat Arrahman yang artinya Maha Pengasih dan Maha Penyayang. Jadi cerminan dalam diri manusia adalah dengan peduli dan saling tolong menolong salah satunya dengan berinfaq.
Untuk lebih lengkapnya silahkan rekan-rekan dapat melihatnya pada tautan yang sudah mimin sediakan di bawah ini
- Soal Pretest PPG Akidah Akhlak Lihat
Untuk mengetahui contoh soal-soal Pretest lainnya silahkan rekan-rekan dapat melihatnya pada tautan berikut ini
- Soal Pretest PPG Mapel Fiqih Lihat
- Soal Pretest PPG Mapel Qurdis Lihat
- Soal Pretest PPG Mapel Akidah Akhlak Lihat
- Soal Pretest PPG Mapel SKI Lihat
- Soal Pretest PPG Daljab Part 1 Lihat
- Soal Pretest PPG Daljab Part 2 Lihat
- Soal Pretest PPG Daljab Part 3 Lihat
- Soal Pretest PPG Daljab Part 4 Lihat
- Soal Pretest PPG Daljab Part 5 Lihat
Demikian yang dapat mimin bagikan terkait Soal Pretest PPG Guru Mapel Akidah Akhlak ini semoga bermanfaat untuk kita khususnya bagi rekan-rekan yang mengampu mapel Akidah Akhlak